Pekan pertama tahun ini diawali dengan sentimen positif, karena respons pasar keuangan global terhadap serangan AS ke Venezuela nampak netral. Hal ini membuat sisa minggu ini terlihat cukup bullish.
Sejalan dengan itu, BeInCrypto telah menganalisis tiga altcoin yang patut investor perhatikan di pekan pertama Januari.
Stellar (XLM)
XLM diperdagangkan di sekitar US$0,233 pada waktu publikasi dan membukukan kenaikan hampir 16% dalam tujuh hari terakhir. Meski telah pulih, Stellar masih tertekan oleh garis tren turun yang telah membatasi pergerakan harga lebih dari satu bulan, sehingga konfirmasi pembalikan tetap masih terbatas.
Agar bisa menembus tren turun, XLM perlu kembali menguasai resistance di US$0,241. Parabolic SAR berada di bawah harga, menandakan tren naik sedang aktif. Arus modal masuk lebih lanjut tetap diperlukan agar momentum bertahan. Bila permintaan bertahan, XLM berpeluang menguji US$0,241 dalam beberapa sesi ke depan.
Ingin insight token lain seperti ini? Daftar ke Newsletter Harian Crypto Editor Harsh Notariya di sini.
Gagal keluar dari tren turun bisa memicu risiko penurunan. Jika tekanan jual kembali menguat, XLM bisa terkoreksi menuju support US$0,220. Jika terjadi breakdown di bawah level ini, sentimen bullish akan batal dan harga berpotensi turun lebih jauh hingga US$0,206.
Render (RENDER)
RENDER melonjak 57% selama sepekan terakhir, masuk jajaran token dengan performa terbaik. Bersama sejumlah meme coin, aset kripto fokus AI semakin ramai sejak 2026 dimulai. Minat investor di sektor ini yang kembali menguat telah mendorong permintaan spekulatif maupun fundamental, sehingga RENDER menjadi salah satu penerima manfaat utama dari kondisi pasar yang risk-on.
Reli RENDER terlihat didukung arus modal masuk yang kuat. Chaikin Money Flow masih jauh di atas garis nol, menandakan akumulasi terus berlanjut. Partisipasi holder yang kuat membuat reli berpeluang lanjut. Jika momentum terjaga, RENDER berpotensi menembus US$2,18 dan US$2,34, bahkan mencetak harga tertinggi dalam dua bulan.
Risiko penurunan tetap ada jika investor memutuskan mengambil untung. Tekanan jual meningkat bisa menekan harga RENDER ke bawah level psikologis US$2,00. Jika breakdown terjadi, support terdekat di US$1,71 berpotensi diuji, sehingga membatalkan skenario bullish dan membuat outlook jangka pendek menjadi konsolidasi atau koreksi.
Onyxcoin (XCN)
Satu lagi altcoin yang layak dipantau di awal Januari adalah XCN, yang melesat tajam dalam 24 jam terakhir dan sempat naik sampai 41% di puncaknya. Altcoin ini bertransaksi di sekitar US$0,00595 setelah kembali gagal break resistance US$0,00630. Level ini sudah tiga kali ditolak dalam enam minggu terakhir dan masih menjadi zona resistance penting.
Setelah kehilangan momentum di akhir Desember seperti yang tercermin pada RSI, XCN sekarang menunjukkan tanda kekuatan baru. Pembeli nampaknya mulai kembali masuk, mendukung rebound harga saat ini. Agar reli tetap berlanjut, XCN harus bisa retest US$0,00535 sebagai support, demi konfirmasi kestabilan struktur bullish jangka pendek.
Risiko penurunan masih mengintai jika support gagal menahan tekanan jual. Jika harga turun di bawah US$0,00535, kepercayaan pasar akan melemah dan XCN terancam rugi lebih lanjut. Dalam kondisi seperti ini, harga bisa merosot menuju support US$0,00477, sehingga membatalkan skenario bullish dan menghapus seluruh kenaikan terbaru.


